Cara Membuat Heading HTML

Jumat, Juli 07, 2017
Assalamualikum Wr. Wb.

Selamat datang di ProgramPc kali ini saya akan membahas tentang Cara Membuat Heading HTML.

Teks heading adalah sebuah kode HTML yang digunakan untuk mengubah tulisan, biasanya dipakai untuk membuat judul pada sebuah artikel maupun dokumen.

Teks Heading mempunyai beberapa tingkatan dari H1, H2, H3, H4, H5, sampai H6. Masing-masing memiliki fungsi sebagai berikut:  
  • Tag Heading <h1> : tag ini digunakan pada nama blog/website (jika berada pada homepage) dan akan berubah menjadi <h2> pada halaman posting. 
  • Tag Heading <h2> : tag ini digunakan pada judul artikel blog (jika berada pada homepage) dan akan berubah menjadi <h1> pada halaman posting. 
  • Tag Heading <h3> : tag ini digunakan pada sub-judul atau penjelasan dari judul artikel atau posting, dan bisa juga digunakan pada judul widget. 
  • Tag Heading <h4> : tag ini digunakan untuk judul artikel terkait, komentar atau bisa juga digunakan pada judul widget. 
  • Tag Heading <h5> : tag ini digunakan sebagai nama komentator atau nama pemberi komentar. 
  • Tag Heading <h6> : tag ini digunakan sebagai footer seperti "All Rights Reserved" atau "Powered by Blogger" yang letaknya berada paling bawah.
Untuk membuatnya lebih jelas, silahkan tulis script di bawah ini dengan Notepad atau Notepad++ dan simpan kemudian jalankan di web browser.

<!DOCTYPE HTML>
<html>
 <head>
  <title>Cara Membuat Heading HTML</title>
 </head>
 <body>
  <h1>Teks Heading 1</h1>
  <h2>Teks Heading 2</h2>
  <h3>Teks Heading 3</h3>
  <h4>Teks Heading 4</h4>
  <h5>Teks Heading 5</h5>
  <h6>Teks Heading 6</h6>
 </body>
</html>

Hasilnya akan seperti ini.


Cukup sekian postingan kali ini semoga bermanfaat, kurang lebihnya mohon maaf apabila ada kesalahan penulisan kata.


Wassalamualaikum Wr. Wb.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »